Langsung ke konten utama

Postingan

Polri Waspadai Aksi Teror Serigala Tunggal, Apa Itu?

Kepolisian terus berkoordinasi dengan pihak Kemenkominfo untuk menghapus konten-konten yang berbau radikal. Kadiv Humas Polri Irjen Setyo Wasisto mengatakan, konten-konten tersebut sangat berbahaya jika dibiarkan. Sebab memicu bangunnya sel-sel teroris yang tidur. Selain itu, penghapusan konten-konten itu diharapkan mampu memotong atau memutuskan komunikasi para jaringan pelaku teror . "Jadi yang kontennya dengan terorisme langsung di take down dan tidak bisa disebarluaskan untuk mencegah jangan sampai meluas. Kalau makin luas makin repot. Ya Kemenkominfo bekerjasama dengan platform medsos itu sudah kerjasama," kata Setyo di kantornya, Jakarta, Jumat 22 Juni 2018. Lebih jauh Setyo menjelaskan, akibatnya jika penyebaran paham atau yang berbau aksi teror tidak segera dihapuskan bisa memunculkan banyak Serigala Tunggal atau dikenal Lone Wolf. Apa Itu Serigala Tunggal? Lone Wolf adalah istilah suatu kejahatan terorisme dengan memberi dukungan terhadap suatu ideologi atau g
Postingan terbaru

Kasus Pemerkosaan di Labuan Bajo, Polisi Sarankan Ini ke Turis

Jakarta - Polisi memastikan Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT) aman bagi wisatawan domestik dan mancanegara. Para turis diminta tak ragu minta bantuan polisi jika butuh informasi dan menemukan kesulitan saat berwisata. "Silakan datang ke Labuan Bajo. Labuan Bajo aman untuk para turis. Kalau menemui hal, atau sesuatu keraguan dan butuh informasi silakan hubungi Polres Manggarai Barat. Kami akan senang hati memberi bantuan bagi para wisatawan terkait informasi wisata dan akan memudahkan juga jika ada yang diperlukan dari wisatawan," kata Kapolres Manggarai Barat AKBP Julisa Kusumawardono kepada detikcom, Sabtu (23/6/2018). Selain itu, ia mengimbau bagi para turis untuk menggunakan jasa agen pariwisata yang resmi. Para turis juga disarankan menggunakan jasa pemandu wisata yang terdaftar secara resmi. "Untuk para turis mancanegara saya sarankan bagi para wisatawan gunakan jasa pariwisata yang terdaftar dan memang resmi," ujarnya. Julisa pun mengingatkan para w

Ratusan Jeep Willys Memacu Adrenalin Arungi Gunung Bromo

Jakarta - Keindahan alam Gunung Bromo menjadi perhatian banyak wisatawan baik lokal maupun mancanegara. Pesona alam yang tersimpan di Gunung tersebut, juga banyak menjadi program Owner Willys Indonesia (OWI). Terkait dengan upaya tersebut di sampaikan oleh, mantan Wakapolri Komjen Pol (Purn) Nanan Sukarnayang juga sebagai pembina Owner Willys Indonesia (OWI) mengatakan, pihaknya dalam ajang jelajah touring Jeep willys ingin menunjukkan kepada dunia atas keindahan wisata Indonesia termasuk Gunung Bromo. "Kami ingin membantu pemerintah dalam memajukan wisata Indonesia kepada dunia, agar wisatawan mancanegara bisa berdatangan ke Indonesia termasuk ke Gunung Bromo," katanya, Minggu (6/5/2018). Jeep Willys merupakan sisa zaman perang dunia 2. Sebanyak 100 unit Jeep tempo dulu ini mendatangi gunung Bromo dengan memacu adrenalin melintasi jalur tanjakan Bromo yang dikenal curam. Bahkan para driver Jeep Willys juga melalui area bermanuver di kaldera atau lautan pasir gunung Bromo.

Mantan Pelayan Putri Diana Diusir dari Lokasi Pernikahan Harry - Meghan

Sejumlah tamu penting hadir dalam pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markle, seperti pasangan David dan Victoria Beckham, Oprah Winfrey, George dan Amal Clooney, juga Serena Williams dan Alexis Ohanian. Harry dan Meghan sengaja tak mengundang politisi, meski anak Putri Diana itu dikenal dekat dengan pasangan Barack dan Michele Obama. Ternyata, Pangeran Harry juga tak mengundang Paul Burrell, mantan pelayan sekaligus sahabat Putri Diana. Seperti dikutip dari Daily Mail, Sabtu (19/5/2018), Burrell tertangkap kamera sedang didekati petugas keamanan saat berusaha memasuki area khusus di sekitar Kastil Windsor, yang tak jauh dari lokasi pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markle. Kala itu ia tampil necis dengan stelan jas abu-abu dan dasi pink. Konon, dasi itu adalah hadiah dari Putri Diana. Pria 59 tahun itu terlihat marah ketika petugas keamanan untuk menggiringnya pergi dari Kapel St George's di Kastil Windsor, Berkshire. Sebelumnya, membuat sensasi dengan mengatakan bahwa

Jago Karate, Hijabers Bertubuh Mungil Ini Direkrut Badan Intelijen Negara

Jakarta - Sambil menunggu giliran masuk ke ruang audisi, Farah Sajidah tampak memanfaatkan waktu dengan tilawah Alquran. Diantar sang bunda, Farah yang masih duduk di SMA kelas 1 itu tampak tangguh mengenakan baju karate. Selintas, mungkin tak ada yang mengira hijabers bertubuh mungil ini punya kekuatan tak terkira. Sudah berlatih karate selama 6 tahun, Farah kini sudah bersabuk hitam. Prestasinya pun tak sedikit. Ia pernah masuk 5 besar Kejuaraan Nasional Karate di usia yang masih muda. Tak hanya karate, ia pun memiliki kemampuan menghapal Al-Quran. Ia keluar sebagai juara hapalan dan bacaan terbaik saat Program 1 Minggu 1 Juz Hafalan Bersanad. "Saya ingin mengajak remaja Indonesia untuk melakukan kegiatan yang positif, jadi nggak hanya galau soal percintaan," tutur Farah kepada Wolipop hari Sabtu (19/05/2018). Prestasinya ini terdengar oleh pemerintah. Ia dan ketiga kakaknya yang juga aktif di bidang karate, direkrut oleh Badan Intelijen Negara untuk mendalami ilmu ai

Bom Surabaya, 4020 Aparat Amankan Bandara Soekarno Hatta

akarta, CNBC Indonesia- Pasca terjadinya ledakan bom di Surabaya, Jawa Timur, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi langsung melakukan inspeksi mendadak ke Bandara Internasional Soekarno- Hatta untuk mengecek keamanan di lokasi tersebut. Budi melakukan random check di area kedatangan Terminal 1 dan posko keamanan. "Pengguna jasa harus diberikan rasa aman, tetapi jika ada yang mencurigakan harus ditindak tegas," ujar Budi, Minggu (13/5/2018). Tak hanya mengecek random terminal kedatangan, bersama aparat kepolisian Budi juga melakukan pemeriksaan random ke mobil-mobil yang berlalu lalang juga skytrain. Untuk meningkatkan keamanan di bandara, saat ini juga diturunkan 4020 personel gabungan terdiri dari Polri, TNI, dan Aviation Security di Soekarno Hatta. Direktur Utama PT Angkasa Pura II (Persero) Muhammad Awaluddin menuturkan skema peningkatan pemeriksaan pengawasan sangat ketat di Bandara Soekarno-Hatta. Pihaknya, tengah meningkatkan pelayanan kemananan dengan dibantu se

Ledakan Bom Rusun Sidoarjo Berasal dari Kamar Anton

Jakarta - Pengurus Rusun Wonocolo, Sidoarjo, Jatim, mengatakan, bom meledak di unit rusun yang dihuni pria bernama Anton. Pengurus menjelaskan, ada 5 orang yang berada di rusun tersebut. "Rusunnya dihuni Anton dan istri serta 4 anaknya. Tapi istrinya lagi di Yogyakarta," ucap pengurus Rusun Wonocolo, Lidya, saat dikonfirmasi VIPBANDARQ.BIZ Minggu (13/5/2018). Lidya menjelaskan, anak Anton yang paling tua berusia 20 tahun. Dia menambahkan, saat ledakan bom terjadi, hanya ada 5 orang di unit Anton. Lidya juga sempat melihat 2 anak Anton dibopong warga ke rumah sakit. Kondisi anak Anton saat dibopong dalam kondisi berdarah. "Ada 2 anaknya yang saya lihat dibawa ke RS," ujarnya. Anton menghuni rusun di Blok B lantai 5. Menurut Lidya, warga mengenal Anton sebagai orang yang ramah. "Orangnya ramah kok sering ketemu kalau bayar listrik-air," kata Lidya. Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Frans Barung Mangera, mengatakan, Ada 5 orang korban